Cara mengetahui orang yang subscribe ke blog kita ini merupakan panduan agar kita tahu data alamat email yang berlangganan ke blog kita. Dengan mengetahui subscriber, kita akan tahu siapa dan dari mana pelanggan kita itu. Hal ini dapat kita jadikan sebagai database yang sewaktu-waktu bisa kita pakai jika diperlukan. Misalnya: untuk menjalin persahabatan, menjalin kerja sama yang saling menguntungkan, dan tentunya untuk menjalin komunikasi sesama blogger maupun pengguna internet lainnya. Dengan cara ini sekaligus kita akan tahu berapa jumlah subscriber/pelanggan blog kita.
Jika sobat blogger ingin tahu silakan ikuti langkah-langkah berikut.
1. Masuklah ke www.feedburner.com dengan akun gmail sobat.2. Pilih FEED TITLE blog yang ingin sobat ketahui subscribernya,
4. Klik Manage Your Email Subscriber List
5. Perhatikan di bawah akan terlihat alamat email yang subscribe ke blog kita.